membaca “curriculum vitae” seperti meraba-raba; tanpa kejelasan tokoh, karakter, latar, apalagi plot (saya cukup kesulitan dengan tokoh-tokoh siapa saja yang ada di dalam novel; siapa sih “kamu” dan “fulan” sebenarnya?).
1. tiap halaman dipenuhi beberapa kalimat yang manis,
2. membuat saya mengingat kembali utang yang belum dibayar ๐
dan ibadah yang saya kerjakan (masih) segitu-gitu saja namun mengharapkan imbalan lebih dariNya.
3. serta beberapa sakit hati dan perasaan-perasaan manis yang pernah saya rasakan (terhadap seseorang yang memilih pergi dan tak kembali *eh).
4. sepanjang beberapa buku pemenang sayembara novel DKJ yang pernah saya baca, bahwa para pemenang selalu memberikan tema yang seksi dan unik. seperti dalam “surat panjang tentang jarak kita yang jutaan tahun cahaya” atau “semua ikan di langit”.
5. “curriculum vitae” dan “semua ikan di langit” adalah dua buku yang menurut saya gila. sementara “surat panjang tentang jarak kita yang jutaan tahun cahaya” merupakan cerita yang disajikan secara sederhana tapi manis.