HELLO NY by julia rothman adalah novel grafis yang isinya kebanyakan ilustrasi yang dilengkapi tulisan-tulisan kecil semacam buku harian tentang pengalaman julia ketika mengunjungi tempat-tempat yang ada di New York. tidak semua, tetapi beberapa tempat menyimpan pengalaman tersendiri dan sangat personal bagi julia.
novel HELLO NY ini, bagi gue sendiri, merupakan penyegaran atau hiburan ketika (waktu itu) gue sedang bosan dengan kebanyakan novel yang isinya tulisan semua. dengan membaca novel grafis ini mata gue seolah dimanjakan oleh ilustrasi-ilustrasi penuh warna, serta cerita-cerita yang julia tulis terasa begitu hangat dengan gaya penulisan yang ringan dan sederhana.
gue bertaruh bahwa julia rothman bukan penulis, dia ilustrator. barangkali pada suatu hari ketika dia sedang berjalan-jalan di kota New York entah kenapa dia mendapat ide untuk memberikan cerita untuk gambar-gambar yang dia buat. dan akhirnya terbitlah sebuah novel grafis ini.
sudah beberapa kali juga gue membaca beberapa buku semacam ini; tulisan disertai gambar atau gambar disertai tulisan whatever, artinya sama saja haha) dan entah kenapa HELLO NY ini (dengan begitu hebatnya) malah memberikan saya inspirasi. maka dengan kemampuan menggambar (seadanya) yang gue punya gue malah berpikir “kenapa dari dulu gue gak pernah bikin yang kayak gini? hehe”. setidaknya gue pernah ke beberapa tempat. gue pernah ngerasain beragam perasaan pada satu tempat; stasiun, halte, museum, pantai, duduk di bawah pohon, backyard, dll.
so yeah, akhirnya, HELLO NY menyadarkan gue, bahwa terkadang sebuah tempat bisa menyimpan beragam cerita, tergantung orangnya; dalam artian beda orang beda pengalaman.
*.